Berbitop?! (Berita biologi ngetop)

Apakah kamu tau...

# Sapi mengeluarkan keringat melalui lubang hidungnya .

# Mata seekor Burung Onta ternyata lebih besar daripada ukuran otaknya .

# Lumba-lumba tidur dengan keadaan satu mata terbuka .

# Beruang kutub adalah satu-satunya hewan mamalia yang memiliki rambut di telapak kakinya .

   ( Wah keren ya ... )

# Kelelawar selalu membelok ke arah kiri saat meninggalkan goa .

# Paus Biru (Balaenoptera musculus) ialah mamalia terbesar di dunia. Massanya mampu mencapai 200 ton (setara dengan 50 ekor gajah dewasa), dengan panjang 110 kaki .

# Katak Racun Panah Emas merupakan katak paling beracun. Racun katak ini mampu membunuh 1000 orang .

# Berat (massa) bayi ikan Paus setiap hari bertambah 3 kg .

# Hewan kura-kura mampu bertahan hidup meskipun tidak makan selama 1 tahun .

 ( Waow masya Allah.. ngetop )

# Seekor kutu mampu melompat 100 kali dari tinggi tubuhnya dengan menggunakan sumber energi dari sendi kakinya .

# Indera penciuman semut 🐜 sama baiknya dengan yang dimiliki oleh seekor anjing .

# Kunang-kunang menghasilkan cahaya bertujuan untuk menarik pasangannya .

# Otak manusia tidak pernah tidur , gelombang EEC menunjukkan bahwa otak hampir sama sibuknya baik pada malam hari waktu kita tidur ataupun pada siang hari waktu kita beraktivitas .

# Data tahun 2008, penggunaan plastik di supermarket di seluruh dunia mencapai 3 miliyar lembar plastik, dan jumlah ini mampu membungkus bulan hingga 2 kali . Wah gimana keadaan sekarang ya .

# Daya ingat manusia semakin hari ternyata semakin berkurang. Setiap harinya sekitar 100 ribu sel otak mati. Sehingga pada usia 65 atau 70 tahun, manusia bisa kehilangan 20% dari 100 milyar sel otaknya .

 ( Subhanallah.. keren2 kan :D )


#biotop simbiose

#berita biologi

#berita biologi terkini

#beritabiologingetop

#berita biologi yang unik

#semoga bermanfaat :)

#terimakasih :)


Sumber rujukan : 

- Buletin Simbiose, Himabio FMIPA UNY , edisi bulan Juni 2008.